Situ Tunggilis
Overview
Terletak di Desa Situsari, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor, Situ Tunggilis Cileungsi menawarkan panorama alam yang menenangkan. Danau dengan air yang jernih serta pohon yang ada di sepanjang pinggir danau, menjadikan tempat ini cocok untuk menenangkan diri.
Situ Tunggilis merupakan danau dengan luas sekitar 35,5 hektar yang berada di ketinggian 263,15 mdpl.
Berlokasi di tepi jalan raya Jonggol-Cileungsi membuat tempat wisata ini sering kali menjadi tujuan istirahat sejenak para warga yang melintas di area tersebut.
Sebagai dampak dari wacana Pemindahan Ibukota Indonesia ke Kota Jonggol pada akhir 1990-an, tempat wisata ini sempat dikuasai oleh Siti Hutami Endang Adiningsih, putri Presiden Soeharto.
Namun, saat ini dikelola oleh Kementerian Sekretariat Negara Republik Indonesia sebagai penguasa lahan dan BUMDES Desa Situsari sebagai operator pariwisata dan ekonomi.